Jumat, 13 Maret 2015

Tren Warna Dulux "+ Unseen Spaces" Agar Rumah Terlihat Lebih Luas

Banyak orang yang mendambakan untuk memiliki rumah yang luas, namun seringkali luas tanah yang ada tidak memungkinkan. Untuk memaksimalkan penggunaan area di rumah, Dulux salah satu merek terkenal dari AkzoNobel meluncurkan tren warna "+ Unseen Spaces" untuk membuat ruangan terasa lebih luas.

Untuk melengkapi tulisan rekan-rekan, terlampir Press Release dan photo-photo dari tren warna ini. Adapun keterangan fotonya sebagai berikut:

Photo Caption :

    Untuk membuat ruang terlihat lebih terang, gunakan warna lebih cerah di sekitar jendela
    Buat langit-langit rumah terasa lebih tinggi dengan mengecat warna senada dengan interior ruangan.
    Tampilkan sudut yang selama ini tak terlihat dengan warna-warna berbeda dan teknik pengecatan yang unik.
    Warna senada dalam ruangan ini membuat cahaya lebih banyak masuk dan menambah semangat bagi penghuninya.
    Ruang makan terkesan lebih hangat dengan aksen warna gelap.
    Ruangan terasa lebih luas dengan paduan warna antara dinding dan interior.

Semoga press release yang kami kirimkan bisa menjadi bahan tulisan yang menarik untuk pembaca di media rekan-rekan. Silakan hubungi kami, jika rekan-rekan membutuhkan foto-foto yang lebih hi-res dan bahan pendukung lainnya, atau hendak melakukan wawancara khusus dengan manajemen.

Kami berharap rekan-rekan dapat memberikan notifikasi kepada kami jika press release ini telah diberitakan di media rekan-rekan.

Sekali lagi kami ucapkan terima kasih

Fikry Achmad Faisal
IMOGEN PR

-------------

Untuk Disiarkan Segera


Tren Warna Dulux "+ Unseen Spaces" Agar Rumah Terlihat Lebih Luas



Banyak pemilik rumah mengeluh rumahnya memiliki ruangan terbatas dan sempit. Biasanya, para perempuan membutuhkan ruangan menyimpan koleksi pakaian dan sepatu, sedangkan para pria menginginkan area hiburan atau olahraga. Untuk mengakomodir kebutuhan beragam seperti ini, diperlukan cara kreatif untuk memaksimalkan penggunaan setiap area di dalam rumah. Dulux, salah satu merek yang dikelola perusahaan cat dan pelapis terkemuka di dunia, AkzoNobel memberikan inspirasi memaksimalkan potensi ruang yang selama ini kurang dimanfaatkan atau diabaikan, seperti lorong sempit dan sudut kosong di bawah tangga.

Dengan memanfaatkan kekuatan transformasi warna, sebuah ruangan dapat memiliki efek tiga dimensi, atau secara visual terlihat lebih besar sehingga memberi kesan ruangan lebih luas. Hal ini menjadi fokus utama +Unseen Spaces, salah satu inspirasi tren warna AkzoNobel ColourFutures™ 2015 yang dikembangkan para ahli warna dan desain internasional yang tergabung di AkzoNobel Global Aesthetic Centre.

Tren warna +Unseen Spaces menggabungkan koleksi warna canggih untuk menciptakan perspektif baru bagi ruangan yang selama ini tidak pernah digunakan atau tidak pernah diperhatikan. Inspirasi ini berisikan tiga warna utama, blue grey, khaki, dan neutral pink yang masing-masing dilengkapi empat kombinasi. Perbedaan kekuatan setiap warna dapat digunakan secara bersamaan untuk menciptakan nuansa senada, serta menghasilkan efek tiga dimensi untuk ilusi ruang terlihat lebih luas. Variasi warna berbeda juga dapat dikombinasikan untuk menciptakan harmonisasi warna dan menarik perhatian ke arah area yang selama ini terlupakan.

Bagi Anda yang ingin mencari inspirasi mengenai +Unseen Spaces dapat menghubungi Dulux Preview Consultant www.dulux.co.id dan www.facebook.com/dulux.id untuk menemukan lebih banyak ide.

Silakan coba beberapa tips ini untuk mengecat rumah Anda menggunakan tren warna +Unseen Spaces :

Perbanyak Sumber Cahaya

-       Jika ruangan terasa kecil dan gelap, cat warna lebih terang di sekitar jendela Anda.

-       Menggunakan warna turunan yang lebih terang akan membuat kesan ilusi jendela terlihat lebih besar.

-        Semakin banyak cahaya masuk maka ruangan akan terlihat semakin luas. 


Langit-langit lebih tinggi

-       Buat langit-langit terasa lebih tinggi

-       Untuk menghasilkan efek ini, cat ruangan dengan warna senada dengan dekorasi ruangan.

-       Cat lantai dengan tonal warna tergelap, diikuti dengan warna netral di dinding, serta warna paling terang pada langit-langit ruangan.











   





























Sudut yang tak terlihat

-       Manfaatkan area yang tidak digunakan dengan memberi fokus pada area tersebut.

-       Gunakan nuansa warna berbeda untuk menonjolkan bagian arsitektur unik dalam rumah, seperti bagian dinding yang selama ini mungkin tidak pernah diperhatikan.

-       Area yang selama ini tidak gunakan dapat menjadi dinding inspirasi, aplikasikan teknik-teknik mengecat yang sederhana.


7 Lampiran
Pratinjau lampiran unseen spaces1.jpg
[Gambar]
Pratinjau lampiran unseen spaces2.jpg
[Gambar]
Pratinjau lampiran unseen spaces3.jpg
[Gambar]
Pratinjau lampiran unseen spaces4.jpg
[Gambar]
Pratinjau lampiran unseen spaces5.jpg
[Gambar]
Pratinjau lampiran unseen spaces6.jpg
[Gambar]
Pratinjau lampiran Press Release Dulux Unseen Spaces 130315.docx
[Word]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar