Pendidikan
Berkelanjutan Profesi Advokat Perhimpunan Advokat Indonesia ("PBPA PERADI") bekerjasama dengan Yayasan Imran Ganie Education ("IGP") menyelenggarakan Training & Workshop dengan tema Peranan Notaris Dalam
Perkembangan Perbankan & Keuangan Syariah.
Perkembangan perbankan dan
keuangan syariah bergerak dengan cepat dengan tingkat pertumbuhan yang sangat
tinggi antara 40-45 persen pertahun. Pertumbuhan ini menimbulkan kebutuhan akan
notaris yang memahami praktek perbankan syariah, khususnya mengenai
kontrak-kontrak produk perbankan syariah. Para notaris harus memahami dengan
baik design dan format kontrak-kontrak yang diterapkan di perbankan syariah.
Training ini akan
memberikan pemahaman kepada para peserta
tentang aspek legal perbankan syariah dan kontrak-kontrak pada produk
pembiayaan syariah di bank syariah.
Materi yang akan disampaikan :
1. Prinsip-Prinsip dan
Teori Akad Syariah
2. Perundang-Undangan dan
Regulasi tentang Perbankan Syariah
3. Fatwa-Fatwa Dewan
Syariah Nasional MUI tentang Perbankan Syariah
4. PBI (Peraturan Bank
Indonesia) tentang Produk Pembiayaan
5. Produk-Produk Financing
(Pembiayaan) Bank Syariah
Pembicara :
- Irma Devita Purnamasari, S.H., M.Kn (Praktisi, Penulis, Konsultan & Narasumber Bidang Kenotariatan)
- Suswinarno. A.K., M.M. (Ekonom, Penulis & Konsultan di Bidang Akuntan)
- Ah. Azharuddin Lathif, M.Ag., M.H. (Praktisi, Penulis, Konsultan & Pakar Hukum Ekonomi Syariah)
Peserta yang akan hadir :
- Peserta yang akan mengikuti training ini antara lain Para Staf Perbankan Syariah, Para Staf & Pimpinan Bank Pembangunan Daerah Se-Indonesia, Direktur Utama BPRS Se-Indonesia, Dewan Pengawas Syariah Bank Syariah, Pegadaian Syariah, Departemen Keuangan, Bapepam LK, Mahasiswa Fakultas Hukum & Program Kenotariatan, para notaris/PPAT yang berasal dari seluruh Indonesia.
Jadwal penyelenggaraan training :
- Hari & Tanggal : Senin 27 April s/d Rabu 29 April 2015
- Waktu : 19.00 - 21.00 WIB
Tempat penyelenggaraan training :
- Office 8 Tower Lantai 12, Jl. Senopati Raya No.8 B, Jakarta Selatan ("IGP Training Center")
Investasi untuk biaya training :
- Umum : Rp. 2.500.000,-
- Anggota PERADI & Staff Kantor Notaris : Rp. 2.000.000,-
- Mahasiswa Program S1 : Rp. 1.500.000,-
Fasilitas :
- Sertifikat PBPA PERADI, Modul, Snack & Coffee Break
Tata Cara Pendaftaran
:
- Formulir Pendaftaran yang telah di isi dapat dikirimkan melalui Fax ke nomor (021) 2933 2881 atau scan dan email ke alamat : furqon@igp-education.com & furqonfurqon20@yahoo.com serta melakukan konfirmasi via SMS ke nomor 0818175151 apabila telah melakukan pembayaran / transfer;
- Pembayaran dilakukan selambat-lambatnya Jum’at, 24 April 2015, dapat disetor / transfer melalui Bank BCA No. Rekening : 504-50-222-07 Atas Nama : YAYASAN IMRAN GANIE EDUCATION.
- Pada Bukti Setor harus diberikan berita : Nama Lengkap Peserta<spasi>PBPA PERADI-TNotaris.
- Formulir pendaftaran dapat di download di website kami www.igp-education.com. Atau dapat langsung mendatangi IGP Training Center.
- Bukti pembayaran asli harus dibawa pada saat registrasi ulang peserta pada hari pelaksanaan training.
Informasi Pendaftaran Hubungi :
- Koko 081977727775, Hendra 085715055344, Didi 085772214841;
- IGP Training Center: Office 8 Tower, 12th Floor, SCBD, Jl. Senopati Raya No. 8 B, Jakarta Selatan 12190.
- Telepon: +62-21-2933 2880; Fax.: +62-21-2933 2881, pada hari kerja dari Senin-Jumat.
Demikian disampaikan pemberitahuan pembukaan pendaftaran "Training & Workshop Peranan Notaris Dalam
Perkembangan Perbankan & Keuangan Syariah" yang akan kami selenggarakan, semoga
bermanfaat dan atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
Hormat Kami,
Yayasan Imran Ganie Education.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar